Kepercayaan hanya bisa diberikan jika dilandasi oleh insting atau kata hati. Paling tidak hal inilah yang menjadi pagar terakhir dari setiap keputusan yang dilakukan oleh [solid]. Percayakah anda dengan orang yang baru saja memberikan komitmennya kepada anda untuk membantu. Terkadang pengalaman, reputasi maupun penampilan tidak selamanya mudah untuk dipercaya. Kata orang yang namanya jaman edan saat ini, semua bisa mengaku menjadi siapa saja :D

Berani mengambil resiko menjadi salah satu tantangan terberat dari siapapun yang ingin berbuat lain dari rutinitas yang dijalani. Kamipun berupaya mengambil resiko, dengan tentunya diawali berbagai pertimbangan yang matang sesuai dengan standard yang ada, memberikan donasi tersebut kepada mereka yang mengajukan dengan program atau tempat yang berbeda.

Selama bulan Maret ini [solid] sedang melakukan persiapan untuk menyalurkan bantuan pendidikan kepada salah satu sekolah di daerah Nias. Tepatnya SMK Nimarwati, di desa Lagundri, Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan. Nirmawati merupakan sekolah yang tertimpa bencana tsunami beberapa tahun yang lalu.

Dari laporan terakhir yang kami dapat , sekolah tersebut masih membutuhkan bantuan berupa perbaikan fisik pada gedung sekolah. Sementara buku dan alat penunjang belajar mengajar juga merupakan salah satu kebutuhan yang diajukan. Sayangnya setelah dicari kemungkinannya, agak sulit untuk mewujudkan perbaikan fisik tersebut. Kita akan fokus dahulu di buku dan alat penunjang lainnya.

Gedung Sementara

Persiapan dalam penyaluran kali ini [solid] dibantu oleh Wastini Baitoningsih alias Asti. Mudah-mudahan dalam minggu ini semua bantuan yang dibutuhkan sudah bisa dipersiapkan dengan bujet yang memadai. Mitra yang membantu disana kemungkinan besar adalah Yayasan Pusaka Indonesia. Awal minggu depan akan dipastikan lebih lanjut.

Oh ya. Bagi anda yang kebetulan berada di sekitar lokasi dan bisa membantu? jangan segan kontak kita ya. Doakan semoga akan lancar.


You could Trackback this post from your own site.

Comments & Response 5 Komentar

RSS 2.0

Comments are moderated. To learn how we moderated comments could be found in our licenses pages.

  1. begitu seharusnya

  2. Gravatar Tian Lawolo at 29 March 2007 at 15:32

    kok..pembangunan di nias msh belum terasa sekali padahal bantuan begitu banyak? kapan ada jalur penerbangan lgs jakarta kenias atau sebaliknya?

  3. Memang persoalan rekonstruksi dan rehabilitasi di daerah yang jauh dari pusat pemerintahan, praktis jauh dari pemantauan. Peluang kitalah sebagai rakyat untuk membantu memantau dan menyumbang apa yang bisa…

  4. Gravatar Simeon Halawa at 09 April 2007 at 23:04

    Nias harus kita wujudkan menjadi tempat yang sejahtera bagi seluruh masyarakatnya, oleh karenanya sangat senang dengan adanya website ini dan juga diluncurkannya http://www.niasbarat.org dan http://www.niasbarat.wordpress.com

    sukses selalu

  5. Sama-sama, semoga sukses selalu!

Leave a Reply

Tips: XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Ingin bantu anak-anak Indonesia? hubungi kami di info@tunascendekia.org atau hotline 08161833443 Dukungan anda sangat berarti!

Pembalut Gratis!

Kampanye Berdarah Tanpa Mati
PembalutGratis.tunascendekia.org
Dari setiap 100 orang miskin Indonesia, 52 tidak mendapatkan akses air bersih!
Saatnya jalin solidaritasKEBERSAMAAN diantara kita...

jejaring sosial

Kunjungi Facebook Fan Page Yayasan Tunas Cendekia facebook.com/bantuAnakIndonesia