Jika kita berkarya tentunya ingin hasil yang kita buat bisa memberikan kepuasaan diri, bermanfaat bagi yang membutuhkan dan syukurnya bisa sekaligus memberikan nafkah dalam hidup ini. Pertanyaannya kemudian adalah apresiasi yang diberikan oleh orang yang menghargai karya anda dalam bentuk materi maupun royalti terhadap hasil karya anda ini apakah ingin anda bagi kembali?

Nineball Peduli

Contohlah kelompok musik asal Bandung ini! Nineball. Sejak 2007 mereka sudah berkomitmen untuk membagikan royalti yang mereka dapatkan, sebagian didonasikan untuk program-program yang dijalankan oleh kampanye [solid]. Hari ini melalui pesan singkat dari pihak manajemennya, Billy, memberi kabar mereka telah kembali mendonasikan sebesar Rp.4.576.000,-

Satu komitmen yang kami nilai sangat dahsyat sekaligus simple. Tidak hanya mereka membantu menghibur banyak orang melalui lagu-lagunya. Bantuan dalam musik belumlah cukup jika mereka tidak bisa secara khusus mengalokasikan dana bantuan untuk anak-anak Indonesia yang merupakan cikal bakal bangsa tercinta ini. Pilihan dan komitmen mereka inilah yang menandakan generasi saat ini ternyata masih banyak menyimpan kepedulian tinggi terhadap nasib generasi yang akan datang.

Tidak perlu melakukan sesuatu yang berlebih. Jika mereka bisa? Pastinya kita semua juga bisa dong :) Terima kasih Nineball atas kepedulian dan komitmennya!


You could Trackback this post from your own site.

Comments & Response 4 Komentar

RSS 2.0

Comments are moderated. To learn how we moderated comments could be found in our licenses pages.

  1. Salut…atas apresiasi yang konkret dari grup Band Nineball ini, patut dicontoh oleh grup band lainnya di indonesia.salam solidaritas dari Blogger Garut.

  2. Salam kebersamaan juga buat teman-teman di garut. semoga ada sesuatu yang bisa kita kerjakan bareng untuk anak-anak Indonesia!

  3. om yudhis klo mo gabung jd sahabat solidaritas bgmn caranya? saya ingin sekali ikut gabung.

  4. maaf arief atas katerlambatan merespon. silahkan untuk datang ke salah satu mitra kami di garut, tepatnya di sururon di desa sarimukti yang terdapat sekolah petani disana. kontaknya bisa hubungi koordinatornya mas ince di no 0817213049 atau 081323821039.

    semoga membantu dan salam kebersamaan

Leave a Reply

Tips: XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Ingin bantu anak-anak Indonesia? hubungi kami di info@tunascendekia.org atau hotline 08161833443 Dukungan anda sangat berarti!

Pembalut Gratis!

Kampanye Berdarah Tanpa Mati
PembalutGratis.tunascendekia.org
Lebih dari sekedar bukti kepedulian.
Ikatan solidaritasKEBERSAMAAN diantara kita...

jejaring sosial

Kunjungi Facebook Fan Page Yayasan Tunas Cendekia facebook.com/bantuAnakIndonesia