Pembangunan Tahap Pertama Perpustakaan Ceria

Kolaberasi ini datang ketika Akmal Eky atau yang akrab dipanggil Eky kontak kami menceritakan apa yang dilakukan oleh salah satu satpam tempat kerjanya sedang menjalankan tempat kegiatan masyarakat di desanya.

Dirinya meminta bantuan Eky apakah bisa membantu keinginan masyarakat sekitar agar mempunyai satu ruang kecil sendiri, yang selama ini dalam menjalankan kegiatannya mereka menumpang di teras Musholla Al-Islamiyah.

Setelah Eky melakukan survei ke lokasi dan bertemu langsung dengan masyarakat setempat, akhirnya disepakati untuk kita coba membantu mereka melakukan pembangunan satu lokal. Pembangunan dilakukan dalam dua tahap. Berikut hasil dari tahap pertama.

Pembangunan tahap 1 perpus ceria

Pembangunan perpus ceria tahap 1

Laporann tahap kedua akan segera dikrim kembali oleh Eky sebagai penanggungjawab dalam program ini. Nantikan perkembangnnya ya.

Pembangunan Perpustakaan “CERIA”/ Taman bacaan masyarakat berada di kp. Bulu, Rt.02, Rw. 04, Ds. Citayam, Kec. Tajurhalang, Kab. Bogor. Silahkan jika ada yang ingin anda bantu atau cari tahu seputar program ini untuk kontak Akmal Eky via 021 7193113.

Program Kelas Prakarya Sekolah Kita Rumpin

Mulai akhir bulan May ini program solidaritasKEBERSAMAAN akan memulai dukungannya untuk kelas prakarya di Sekolah Kita Rumpin. Kali ini program tersebut khusus dibawah tanggungjawab pengajarnya Diana christie Anastasia alias Kitty Manu!

kitty & kelas prakarya sekolah kita rumpin

Selama lima pertemuan kedepan program kelas prakarya diharapkan akan semakin bermanfaat bagi anak-anak yang mengikuti. Kitty akan segera memberikan laporannya. Ikuti instagramnya Kitty untuk update kegiatannya atau tentunya kunjungi kembali situs ini :)

kitty & kelas prakarya sekolah kita rumpin

Sekolah Kita Rumpin sendiri sudah dua tahun ini setia memeriahkan hari Minggu adik-adik yang ada di Kampung Cibitung. Lokasinya sendiri tepat di Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor. Tertarik mengetahui sepak terjang dari teman-teman Sekolah Kita Rumpin? Bisa langsung kunjungi situs mereka di www.sekolahrumpin.com

Foto: Instagram Kitty

Ingin bantu anak-anak Indonesia? hubungi kami di info@tunascendekia.org atau hotline 08161833443 Dukungan anda sangat berarti!

Pembalut Gratis!

Kampanye Berdarah Tanpa Mati
PembalutGratis.tunascendekia.org
Dari setiap 100 orang miskin Indonesia, 52 tidak mendapatkan akses air bersih!
Saatnya jalin solidaritasKEBERSAMAAN diantara kita...

jejaring sosial

Kunjungi Facebook Fan Page Yayasan Tunas Cendekia facebook.com/bantuAnakIndonesia